Belajar di kampus pada tahun 2024

Ketahui informasi terbaru di universitas No. 1 Australia dalam hal penerimaan kerja lulusan^.

Australia telah membuka perbatasannya untuk siswa internasional yang memenuhi syarat.

Daftar sekarang untuk merasakan kehidupan kampus di jantung kota Melbourne, peringkat 1 di Australia sebagai kota terbaik untuk siswa internasional.

RMIT memiliki spesialisasi dalam pembelajaran praktis berbasis industri untuk membekali siswa dengan keterampilan yang diinginkan oleh perusahaan, termasuk berbagai program inovatif yang dibimbing oleh para pemimpin di bidang pilihan mereka. 

Fokus kami untuk memenuhi tuntutan industri saat ini dan di masa depan adalah salah satu alasan mengapa kami menempati peringkat 1 di Australia untuk penerimaan kerja lulusan^, dengan kemitraan yang kuat bersama perusahaan besar di berbagai industri seperti Siemens, Amazon Web Services (AWS), Boeing, Microsoft, dan masih banyak lagi.

Jelajahi bidang studi kami untuk menemukan program pilihan Anda

Mengapa memilih RMIT?

Pilihan Jalur Khusus

RMIT menawarkan studi pra-universitas atau Studi Foundation pra-universitas dan berbagai jalur khusus yang dapat membantu Anda melewati berbagai tingkatan studi untuk masuk ke jenjang gelar RMIT.

Peringkat universitas

RMIT termasuk dalam 250 universitas terbaik dunia*, peringkat 5 di Australia untuk keberlanjutan (sustainability)**, peringkat pertama di Australia untuk tingkat lulusan yang bekerja^ dan peringkat ke-4 di Australia untuk kemitraan dengan perusahaan^^.

Koneksi industri

12.456 siswa RMIT melakukan penempatan studi yang terintegrasi kerja dengan 3.254 mitra berbeda pada tahun 2022.

Setiap program RMIT memiliki persyaratan masuk yang spesifik. Gunakan tabel berdasarkan negara untuk melihat tingkat pendidikan Indonesia yang setara untuk persyaratan masuk ke program RMIT pilihan Anda. 

RMIT berada dalam peringkat 100 Terbaik Dunia untuk berbagai bidang studi, termasuk Architecture, Art & Design, Communication & Media, Engineering dan Education.

Sistem pengajaran, mentor profesional, bimbingan kerja dan layanan karier kami yang berkualitas tinggi adalah alasan mengapa RMIT berada di peringkat 4 terbaik dalam hal penerimaan kerja lulusan di Australia. (Peringkat Penerimaan Kerja Lulusan 2020 oleh QS).

Temukan dan terinspirasilah bersama rekan-rekan dalam komunitas Indonesia yang sangat positif dan kreatif di RMIT, dalam berbagai acara dan kegiatan yang diselenggarakan oleh kelompok siswa ini.

 

Naida - Foundation Studies graduate Naida - Foundation Studies graduate

Saya merasa seperti menjadi bagian dari komunitas di RMIT. Di sini, saya mendapatkan teman-teman dan kenalan baru. Selain itu, guru-guru yang sangat baik selalu ada untuk saya ketika saya membutuhkan bantuan.

Jika bukan karena waktu saya di Studi Foundation pra-universitas dengan RMIT, saya pasti merasa kewalahan di tahun pertama perkuliahan saya di program Bachelor of Business.

Pengalaman belajar online pada awalnya tampak berat, tetapi dukungan RMIT dan layanan kesejahteraan sangatlah membantu.

Saya telah mengembangkan keterampilan berpikir kritis yang sangat berarti, melalui studi kasus dari kehidupan nyata dan pengalaman kerja dari simulasi praktek. 

RMIT sangat menghargai keragaman, dan saya mendapat kesempatan untuk bekerja dengan orang-orang dari berbagai benua tahun lalu dan mendapatkan pengalaman baru dari mereka yang mengajari saya cara untuk menghadapi berbagai karakater dan budaya yang berbeda. 

 

Naida Farrah Wahyudi
Lulusan Studi Foundation
Saat ini belajar Bachelor of Business (International Business)

parent student sitting chatting

Apakah putra-putri Anda akan melanjutkan pendidikan di luar negeri?

Panduan ini menjawab pertanyaan yang paling sering ditanyakan oleh orang tua, termasuk informasi tentang bagaimana RMIT mempersiapkan siswa untuk meraih karier yang sukses, kehidupan di Melbourne dan keuntungan akademis dari RMIT.

aboriginal flag
torres strait flag

Acknowledgement of Country

RMIT University acknowledges the people of the Woi wurrung and Boon wurrung language groups of the eastern Kulin Nation on whose unceded lands we conduct the business of the University. RMIT University respectfully acknowledges their Ancestors and Elders, past and present. RMIT also acknowledges the Traditional Custodians and their Ancestors of the lands and waters across Australia where we conduct our business - Artwork 'Sentient' by Hollie Johnson, Gunaikurnai and Monero Ngarigo.

aboriginal flag
torres strait flag

Acknowledgement of Country

RMIT University acknowledges the people of the Woi wurrung and Boon wurrung language groups of the eastern Kulin Nation on whose unceded lands we conduct the business of the University. RMIT University respectfully acknowledges their Ancestors and Elders, past and present. RMIT also acknowledges the Traditional Custodians and their Ancestors of the lands and waters across Australia where we conduct our business.